Kukar
- Dalam upaya mendukung ketahanan pangan nasional sekaligus memperkuat
sinergi dengan masyarakat, Polres Kutai Kartanegara melaksanakan
kegiatan penanaman jagung serentak bersama para santri di lahan milik
Pondok Pesantren Az Zahra, Desa Jembayan, Kecamatan Loa Kulu, Rabu
(6/8/2025).
Kegiatan yang dimulai pada pukul 13.30 WITA tersebut
turut dihadiri oleh para pejabat utama Polres Kukar, di antaranya Kabag
Ops Kompol Roganda, Kabag SDM Kompol Zainal Arifin, Kapolsek Loa Kulu
AKP Elnath SW Gemilang, serta para Kasat dan Kasi dari satuan fungsi
terkait. Selain itu, hadir pula unsur Forkopimcam Loa Kulu, perwakilan
Koramil, Kepala Desa Jembayan, mahasiswa UINSI Samarinda, serta tokoh
masyarakat dan para santri Ponpes Az Zahra.
Pimpinan Ponpes Az
Zahra, Andi Agung, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas
keterlibatan aktif Polres Kukar dalam mendukung sektor pertanian,
khususnya berbasis pesantren. Ia berharap kolaborasi ini dapat
memperkuat ketahanan pangan sekaligus menjadi wahana edukasi kebangsaan
bagi para santri.
Sementara itu, Kabag SDM Kompol Zainal Arifin
menegaskan bahwa kegiatan ini adalah bagian dari langkah nyata Polri
dalam membangun kemandirian pangan melalui pendekatan partisipatif.
“Dengan melibatkan generasi muda, khususnya para santri, kami ingin
menanamkan semangat kebangsaan dan kemandirian dalam mengelola sumber
daya,” ujarnya.
Kegiatan dilanjutkan dengan penanaman bibit
jagung secara simbolis oleh seluruh peserta, disertai sesi dokumentasi
foto bersama sebagai simbol kolaborasi dan semangat gotong royong.
Sebagai
penutup rangkaian kegiatan, Polres Kukar juga membagikan bendera Merah
Putih kepada warga sekitar dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-80
Kemerdekaan Republik Indonesia.
Melalui kegiatan ini, Polres
Kutai Kartanegara menegaskan komitmennya untuk terus hadir dalam
mendukung ketahanan pangan, mempererat hubungan dengan masyarakat, serta
menanamkan nilai-nilai nasionalisme di tengah kehidupan bermasyarakat.
